AHHA PS Pati Unggul 3:0 Atas Persiraja
SPORTS, PATINEWS.COM
Klub liga 2 AHHA PS Pati unggul 3:0 atas Persiraja Aceh yang digelar petang kemarin di Jakarta. Senin, 06 September 2021.
Kemenangan klub asal Pati ini ditentukan lewat tendangan, Rizka Syahwali di menit ke lima, M Iqbal di menit ke 53 dan Ari Hermawan di menit ke 83.
Ibnu Grahan selaku Head Coach AHHA PS Pati mengungkapkan, meski memetik kemenangan pihaknya tetap akan melakukan evaluasi, “Dalam pertandingan kali ini kita memanfaatkan bola – bola tanggung dan bola tinggi, dan di gol terakhit kita memanfaatkan kelengahan pemain lawan,” terangnya.
Agenda selanjutnya, tim berjuluk Java Army ini akan melakukan laga ujicoba dengan tim liga 3 dan akan menerjunkan pemain yang sebelumnya tidak bertanding di laga ini, untuk mengejar jam terbang.
Sementara itu, Chairman Putra Siregar mengapresiasi semangat juang pemainnya, “Apalagi mereka mampu mengelola seperti sepakbola modern. Harapannya, klub ini bisa menginspirasi, dimana sepakbola itu olahraga yang sangat indah. Sepakbola adalah olahraga terbaik di planet ini,” jelasnya.
(*/pn).
Source Of AHHA PS Pati Unggul 3:0 Atas Persiraja From all source
Leave a Reply