Peran Babinsa Sukoharjo Dalam Pembagian Paket Zakat Fitrah
MARGOREJO, LENSAPATI.COM
Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H Rumah Sakit Keluarga Sehat Pati menggelar pembagian Zakat Fitrah di Balai Desa Sukoharjo Kecamatan Margorejo Pati. Kegiatan ini berlangsung secara rutin setiap menjelang Idul Fitri. Rabu (27/4).
Hadir dalam kegiatan ini dr. Yesi Natalia beserta jajaran, Kepala Desa Sukoharjo Harsono beserta Perangkatnya, Babinsa Ds. Sukoharjo Koptu Siswanto, Bhabinkantibmas Ds.Sukoharjo Aipda Sudarno, Warga menerima Zakat Fitrah.
Dikatakan oleh Babinsa setempat Koptu Siswanto yang anggota Koramil 0718-12/Margorejo, untuk menghindari kerumunan warga, pembagian zakat ini menggunakan sistem kupon yang telah dibagikan kepada warga sebelumnya. Hal ini selain mengurangi kerumunan juga agar masyarakat sadar akan budaya antri.
“ Sejak awal kita memang sudah berkordinasi agar pembagian ini menggunakan kupon agar zakat ini benar-benar tersalurkan kepada pihak yang wajib menerima,” Ungkap Siswanto.
Sedangkan dari pihak Rumah Sakit Keluarga Sehat Pati dr. Yesi Natalia mengatakan kegiatan pembagian zakat ini sebagai bentuk tanggung jawab Rumah Sakit Keluarga Sehat Pati yang berlokasi di Desa Sukoharjo kepada masyarakat sekitar Rumah Sakit Keluarga Sehat Pati berada.
“ Kami dari Rumah Sakit Keluarga Sehat Pati mengutamakan lingkungan disekitar kami dulu, setelah itu baru lingkungan lainnya. Pemberdayaan lingkungan kami utamakan,” pungkasnya.
Dalam pembagian zakat untuk warga Desa Sukoharjo ini Rumah Sakit Keluarga Sehat Pati menyediakan dukungan 200 paket zakat fitrah. (sis/m@s)
Artikel Viral Tentang Peran Babinsa Sukoharjo Dalam Pembagian Paket Zakat FitrahSebelumnya Sudah Tayang di LENSAPATI(*)com
Leave a Reply