Hidupkan Kembali POSBINDU PTM yang Sempat Mati Suri

Hidupkan Kembali POSBINDU PTM yang Sempat Mati Suri

Posted on

Hidupkan Kembali POSBINDU PTM yang Sempat Mati Suri

REMBANG, PATINEWS.COM

Selasa, 26 Oktober 2021 – Kelurahan Magersari – Selama masa pandemi, kegiatan POSBINDU (Pos Pembinaan Terpadu) PTM (Penyakit Tidak Menular) di Kelurahan Magersari sempat mengalami seperti mati suri. Pelaksanaan POSBINDU PTM Kelurahan Magersari Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang mulai dilaksanakan kembali dengan menerapkan protokol kesehatan pada hari Selasa, 26 Oktober 2021.

Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) dari Universitas UIN Walisongo dan UNDIP yang berdomili setempat ikut serta membantu pelaksanaan POSBINDU PTM di Kantor Kelurahan. Kegiatan POSBINDU PTM sangatlah penting bagi masyarakat. Kegiatan ini merupakan wujud peran serta masyarakat dalam kegiatan deteksi dini, pemantauan dan tindak lanjut dini faktor resiko penyakit tidak menular secara mandiri dan berkesinambungan.

“Posbindu merupakan kegiatan yang bersifat pemberdayaan masyarakat jadi dari masyarakat untuk masyarakat. Suatu kegiatan untuk pelayanan kesehatan yang sifatnya tidak menular. Cek kesehatan yang sifatnya dini jadi warga akan bisa cek tensi, cek kolesterol dll, posbindu dilaksanakan setiap bulan sekali. Harapan kami dengan dukungan pihak Kelurahan Posbindu akan tetep eksis dan selalu semangat melayani warga,” Ungkap Samsul Hadi (Lurah Magersari)

Penulis: Novita Maula Salsabila – UIN Walisongo

Source Of Hidupkan Kembali POSBINDU PTM yang Sempat Mati Suri From all source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *