Cafe Pinus Kopi Sikembang

Posted on

Mahasiswa Psikologi USM Membuat Video Profile Cafe Pinus Kopi Sikembang

Pada tanggal 19 November 2021, empat Mahasiswa Psikologi Universitas Semarang mengunjungi sebuah café yang ada di daerah Kabupaten Batang. Café ini berlokasi di Desa Kembang Langit, Kecamatan Blado Kabupaten Batang. Pinus Kopi Sikembang, café unik dengan konsep nuansa alam ini berbeda disbanding dengan café pada umumnya, karena tempatnya yang lumayan strategis, tidak terlalu jauh dari kota. Kita memilih tempat ini juga karena dekat dengan wisata kembang langit sehingga pengunjung yang datang bisa singgah ke cafe ini, selain itu cafe yang berada di tengah-tengah hutan pinus menjadikan cafe ini memiliki suasana yang sejuk hingga pengunjung bias melepaskan rasa penatnya, kalo kata orang jaman sekarang bias untuk healing. 

Menu yang paling direkomendasikan untuk coustemer yakni nasi goreng, roti mariam, sosis, dan nugget. bagi para penikmat coffe, Pinus Kopi Sikembang merupakan surganya  coffe karena coffe shop ini menawarkan berbagai jenis coffe, mulai dari coffe arabika, robusta, base esspreso, signature, dan aneka coffe lainnya. 

Angin semilir dan udara yang segar sangat cocok untuk sejenak melepas penat dari kesibukan dan hirup – piruk ibu kota sembari menikmati secangkir coffe. Coffe shop ini buka setiap hari pukul 10.00 s/d 21.00 WIB dan khusus hari jumat akan buka pada pukul 13.00 s/d 21.00 WIB. Untuk mengikuti update terbaru jangan lupa follow Instagram  @pinuskopisikembang.

Source Of Cafe Pinus Kopi Sikembang From all source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *