Siswa SMK Negeri 2 Pati Raih Juara 1 LKS Otomotif

Posted on

Siswa SMK Negeri 2 Pati Raih Juara 1 LKS Otomotif

LENSAPATI.COM – Pati,

Siswa SMK Negeri  2 Pati jurusan Teknik Kendaraan  Ringan  atas Nama Muhammad sauqi kelahiran Tlogowungu meraih juara Satu dan mendapatkan medali emas di ajang Lomba Keterampilan Siswa (LKS) yang diselenggarakan MKKS Kabupaten Pati di SMK Tiara Gembong, Sabtu, 26 Maret 2022.

Lomba yang di ikuti oleh 12 peserta siswa imi merupakan wakil terbaik siswa dari SMK masing – masing sekolah SMK se kabupaten Pati.

Dalam lomba tersebut seluruh siswa di uji oleh tim assesor, baik assesor nasional maupun  daerah dari berbagai dealer ternama seperti toyota PT. NEW RATNA MOTOR SEMARANG.

Selain itu,  siswa juga diuji dengan menggunakan berbagai kendaraan sebagai  media ujinya, seperti Over houle Engine  mengunakan mesin Avanza, troubleshooting  kelistrikan  mengunakan mobil Avanza atau xenia dan transmisi manual mengunakan transmisi Avanza Xenia

Siswa di tuntut untuk menyelesaikan  setiap job nya dalam waktu 45 menit.

Pembimbing yang juga selaku pendamping tim SMK Negeri 2 Pati Nur Aufa berharap hasil yang di peroleh  bisa memotivasi    siswa di SMK N 2 pati. Di dalam kompetisi tersebut SMK N 2 PATI meraih juara 1 tiga tahun berturut Turut di susul dengan Juara 2 oleh Tunas Harapan Pati Dan juara Tiga Smk Bani Muslim pati, untuk itu SMK negeri 2 pati akan mewakili pati di ajang LKS tingkat Provinsi yang akan di laksanakan di Kebumen secara luring sekitar Bulan Mei 2022.

Selain itu, SMK Negeri 2 Pati baru – baru ini juga menjuarai LKS automobile technology Tingkat National yang di selengarakan Oleh Puspresnas di Tahun 2021 yang di ikuti Oleh perwakilan provinsi seluruh Indonesia.

(*).

Informasi Terbaru Berjudul Siswa SMK Negeri 2 Pati Raih Juara 1 LKS OtomotifSebelumnya Sudah Tayang di LENSAPATI(*)com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *