Mahasiswa KKN MIT DR-12 UIN Walisongo Bagikan Masker Kepada Warga Desa Sokopuluhan

Mahasiswa KKN MIT DR-12 UIN Walisongo Bagikan Masker Kepada Warga Desa Sokopuluhan

Posted on

Mahasiswa KKN MIT DR-12 UIN Walisongo Bagikan Masker Kepada Warga Desa Sokopuluhan

PUCAKWANGI, PATINEWS.COM

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu isi dari Tri Dharma yang ada di Perguruan Tinggi, yaitu pengabdian kepada para masyarakat. Dengan adanya pengabdian kepada masyarakat menunjukkan bahwa mahasiswa bisa menerapkan ilmu yang di dapatkan selama perkuliahan. KKN juga merupakan salah satu mata kuliah yang wajib diambil untuk memenuhi syarat lulus Universitas, termasuk Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

Di masa pandemi saat ini dan dengan adanya PPKM yang diperpanjang pemerintah, lembaga LP2M (Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat) merupakan pihak dari kampus yang menangani kegiatan KKN mahasiswa  sudah membuat rancangan dengan sebaik-baik nya untuk kegiatan yang akan dilaksanakan oleh mahasiswa KKN dengan syarat tetap mentaati protokol kesehatan yang telah di tetapkan. 

Kegiatan KKN akan dilaksanakan di rumah masing-masing mahasiswa KKN yang disebut dengan KKN MIT DR. Dan KKN ini sudah dilaksanakan sampai ke-12 (KKN MIT DR-12). Walaupun kegiatan hanya dilakukan di daerah masing-masing, hal ini tidak akan meruntuhkan semangat para mahasiswa KKN untuk tetap melakukan pengabdian kepada para masyarakat. Salah satu kegiatan yang bermanfaat untuk orang banyak yaitu membagikan masker kepada orang-orang disekitar. Karena melihat kasus yang ada sekarang bertambah jadi sangat diperlukan alat pelindung diri salah satunya masker. 

Masker wajib dipakai kemanapun dan dimanapun karena untuk melindungi diri kita sendiri dari adanya virus, bakteri, terutama COVID-19 yang sedang menjadi kasus terbesar saat ini.

Lailatul Hasanah, mahasiswa KKN MIT DR ke-12 jurusan Manajemen Dakwah UIN Walisongo Semarang melakukan kegiatan pembagian masker kepada para warga sekitar desa Sokopuluhan pada pukul 08.15 WIB Selasa, 10 Agustus 2021.

Para masyarakat sangat senang dan antusias dengan diberi masker gratis, dan langsung memakai masker yang telah diterima tersebut dengan baik.  “alhamdulillah diberi masker gratis, matur nuwun nggeh mbk”, tutur ibu yang menerima masker. 

“Ini mbk, anak saya juga mau masker nya,” ucap ibu itu lagi sambil menunjuk anak nya. 

Penulis : Lailatul Hasanah – Manajemen Dakwah – UIN Walisongo Semarang

Dosen Pembimbing KKN : Ibu. Masrohatul, M. Si.

Source Of Mahasiswa KKN MIT DR-12 UIN Walisongo Bagikan Masker Kepada Warga Desa Sokopuluhan From all source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *