Aksi Sosial, Safin Hotel Pati Adakan Program Cleaning Blitz dan Pelatihan Kebersihan Rumah Ibadah di Desa Bulumanis Kidul
MARGOYOSO, LENSAPATI.COM
Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat dan lingkungan sekitarnya atau CSR (Corporate Social Responsibility), The Safin Hotel Pati setiap seminggu sekali mengadakan “Bersih-Bersih Rumah Ibadah”.
Seperti yang lainnya pada hari Selasa 26 Juli 2022, Masjid Jami’ Al-Muttaqin, yang terletak di Desa Bulumanis Kidul Kecamatan Margoyoso, Pati, pasca banjir jebolnya tanggul di beberapa desa di Margoyoso. Mendapat kesempatan untuk dibersihkan dengan diikuti oleh para marbot (orang yang bertanggung jawab untuk mengurus kebersihan dan segala keperluan masjid/mushola/langgar) dari masjid dan mushola sekitar lokasi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 08.30 wib – 13.00 wib bersama dengan 14 personil dari Housekeeping.
Dalam keterangannya kepada LENSAPATI.COM, Manager Operational The Safin Hotel David L. Sanur mengungkapkan, “Sebenarnya kegiatan ini sudah kami lakukan sejak 2017. Awalnya ini semua adalah ide Bapak (Saiful Arifin, owner The Safin Hotel Pati ), lalu kami wujudkan gagasan itu lewat program CSR kami,” ujarnya.
Tak hanya sekedar membersihkan rumah ibadah, tetapi juga ditambah dengan training kebersihan oleh tim Hotel Safin yang terdiri dari 14 orang. Kegiatan yang diberi nama ‘Cleaning Blitz’ ini merupakan salah satu Program CSR The Safin Hotel Pati.
Para marbot masjid dan mushola yang mengikuti training kebersihan tersebut juga menyampaikan bahwa mereka merasa senang dan terbantu. Selama ini mereka merasa sudah benar dalam membersihkan, tetapi ternyata teknik dan caranya kurang tepat.
“Alhamdulillah, teman-teman dari The Safin Hotel mengajari kami cara yang benar. Jadi kami bisa membersihkan dengan lebih baik lagi setelah ini,” jelas salah satu marbot yang mengikuti CSR.
David L. Sanur selaku Manager Operational juga menambahkan bahwa selain untuk membersihkan tempat ibadah, kegiatan itu juga dimaksudkan untuk sharing knowledge (berbagi pengetahuan) tentang teknik dan tata cara kebersihan apalagi setelah adanya musibah banjir dimana harus extra dalam melakukan pembersihan dan maintenance.
“Membersihkan lantai dan dinding yang berkerak (terutama di kamar mandi), memerlukan teknik tertentu dengan alat dan chemical (bahan kimia) yang tepat. Kebetulan kami mempunyai skill (keahlian) tersebut, maka kami membagikannya kepada pengurus masjid dan masyarakat,” sambung David L. Sanur lebih lanjut.
Ia juga berharap dengan memberikan edukasi dan berbagi teknik dan tata cara penanganan standar kebersihan kepada masyarakat dan pengurus tempat ibadah ini bisa mendorong dan menyadarkan masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan apalagi setelah adanya pandemi Covid-19 dan pasca banjir. David ingin hal tersebut bisa diaplikasikan di tempat ibadah masing-masing sehingga bisa memberikan kenyamanan bagi para jamaah selama beribadah.
CSR (Corporate Social Responsibility) atau Tanggung Jawab Sosial Perusahaan atau sering disebut juga Tanggung Jawab Filantropi adalah suatu konsep bahwa sebuah organisasi khususnya perusahaan, memiliki dan mempunyai berbagai tanggung jawab. Termasuk kepada semua yang berkepentingan seperti konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan juga lingkungan dalam segala aspek operasional yang melingkupi aspek ekonomi, sosial dan lingkungan.
Karenanya CSR mempunyai hubungan yang erat dengan pembangunan berkelanjutan. Yaitu, suatu organisasi perusahaan dalam melakukan setiap aktifitasnya harus mendasarkan keputusan yang tidak semata hanya berdampak dalam segi ekonomi (keuntungan/deviden) semata.
Namun juga harus menimbang dampak sosial dan lingkungan yang diakibatkan dari setiap keputusan tersebut, baik efek jangka pendek maupun jangka panjang.
(*).
Berita Terbaru Berjudul Aksi Sosial, Safin Hotel Pati Adakan Program Cleaning Blitz dan Pelatihan Kebersihan Rumah Ibadah di Desa Bulumanis KidulSebelumnya Sudah Tayang di LENSAPATI(*)com