Cegah kejahatan, Sat binmas Polres Kendal lakukan hal ini

43 sec read

Cegah kejahatan, Sat binmas Polres Kendal lakukan hal ini

Mengantisipasi tindak kejahatan di malam hari maupun siang hari Sat binmas Polres Kendal melaksanakan patroli himbauan kamtibmas di beberapa toko minimarket wilayah Kab. Kendal.(13/6/24)

 

Didalam kegiatan patroli ini Anggota yang bertugas tidak hanya keliling saja, namun juga berdialogis dengan kasir dan juga para pembelinya untuk memberikan himbauan tentang keamanan dan ketertiban Masyarakat.

 

Kapolres kendal AKBP Feria Kurniawan,SIK, melalui Kasat Binmas AKP Subekhi,SE menjelaskan, kegiatan patroli sambang di Toko2 ritel dilaksanakan untuk pemeliharaan Kamtibmas meminimalisir kejahatan seperti perampokan maupun pencurian di minimarket.

 

“Kami mengajak semua warga kendal untuk selalu waspada dan meningkatkan kesadaran terhadap kejahatan di sekitar kita. Jangan ragu untuk menghubungi hotline 110 jika mengalami kejadian yang mencurigakan atau membutuhkan bantuan dari pihak kepolisian,” imbuh Beki.

 

AKP subekhi menambahkan, penggunaan CCTV di depan minimarket dan di dalam dapat mencegah terjadinya aksi kejahatan. Menurutnya, hal tesebut guna memudahkan pemilik minimarket dalam memantau situasi di minimarket dan di sekelilingnya.

 

“Petugas patroli juga mengimbau kepada karyawan toko ritel agar meningkatkan kewaspadaanya terutama terhadap pengunjung yang masuk ke dalam toko hanya sekedar lihat-lihat saja,” pungkas Subekhi

 

Dalam kesempatan itu juga, karyawan Indomaret juga diberikan pemahaman tentang langkah-langkah yang dapat dilakukan dalam situasi darurat serta tindakan tepat saat menjadi korban tindak kejahatan.