Hadiri Muktamar NU, Santri Mbah Suyuthi adakan Silaturahmi Bersama

Hadiri Muktamar NU, Santri Mbah Suyuthi adakan Silaturahmi Bersama

Posted on

Hadiri Muktamar NU, Santri Mbah Suyuthi adakan Silaturahmi Bersama

PATI, PATINEWS.COM

Komunitas Keluarga Santri Alumni Madrasah Raudlatul Ulum menghadiri acara Muktamar NU yang ke 34 di Lampung. Rombongan yang dipimpin oleh Gus Muhsin berangkat dari Kabupaten Pati bersama rombongan untuk memeriahkan agenda Muktamar NU.

Dalam silaturahim bersama Jamaah Santri As-suyuthiyah (JSA) turut hadir, beberapa angkatan dari perwakilan tiap Alumni. Dalam silaturahim tersebut, membahas agenda bersama dalam rangka persiapan Haul Masayikh pendiri Pesantren Raudlatul Ulum. Dengan konsolidasi di Lampung yang hadir di Pesantren Darussaadah, Lampung juga menghadiri pengajian akbar dalam agenda Muktamar NU oleh Gus Miftah.

Gus Miftah menjelaskan, “Muktamar NU yang dihadiri para aktivis NU rela datang jauh-jauh demi ingin melihat agenda besar PBNU dalam suasana semangat, dan antusias.”

Hal ini juga senada dengan Wakil Ketua Lazisnu, Irham Shodiq menjelaskan, “Selain rombongan santri Mbah Suyuthi, sebagian juga ada pengurus MWCNU Trangkil, Ansor, Banser, dan PCNU,” Terangnya.

Dengan melihat dan hadir di arena Muktamar NU, Sholhan (Mantan Ketua GP Ansor 2000-2004) juga turut hadir, dan menyatakan kegembiraannya bisa melihat dan survei langsung, membawa pengalaman yang luar biasa untuk memberikan semangat pemuda NU dalam berorganisasi.

*Kontributor: Fikrul Umam*

(*).

Source Of Hadiri Muktamar NU, Santri Mbah Suyuthi adakan Silaturahmi Bersama From all source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *