Jasa Raharja Perwakilan Pati Gelar, Pelatihan Penanganan Gawat Darurat Korban Lakalantas
PATI, PATINEWS.COM
PT Jasa Raharja Perwakilan Pati menggelar Pelatihan Penanganan Gawat Darurat (PPGD) korban kecelakaan lalu lintas (lantas) bagi 12 orang relawan di sekitar wilayah rawan laka di Kabupaten Pati. Rabu, 27 Oktober 2021.
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya menekan tingkat fatalitas cidera korban kecelakaan. Pelatihan ini juga dilaksanakan serentak di empat Kota/Kabupaten di wilayah lain di provinsi Jawa Tengah, yakni Semarang, Wonosobo, Brebes dan Pati diikuti 61 peserta.
Pada kesempatan ini, Materi Pelatihan diberikan oleh Koordinator PSC Garda 119 Pati , Bapak Witowo MTr Keb, Kepala Unit Gakkum Polres Pati IPDA Inung Hesti Y ,SH,Sekretaris Dinas Perhubungan Kab Pati Bp Eko Budi Santosa S.SiT,MM serta dari Tim PSC Garda 119 Kab Pati dan Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Pati Nurvi Murdiyanto, SE.MM.QWP.
Menurut Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Pati Nurvi Murdiyanto, SE.MM.QWP., agenda pelatihan PPGD tersebut dilakukan sebagai upaya menekan tingkat fatalitas cidera korban kecelakaan.
Khusus data di Perwakilan Pati angka fatalitas korban yang telah di berikan santunan periode 1 Jan s.d 23 Okt 2021 di banding periode yang sama tahun lalu meningkat 2 % dan Jasa Raharja Pati telah menyalurkan santunan sebesar 46,4 Miliar rupiah.
“Dalam pelatihan ini, disertai simulasi penanganan bagi korban laka lantas sehingga dapat memberi pengetahuan bagi para volunteer (relawan) dalam hal penanganan gawat darurat di TKP bagi korban laka lantas tersebut sebelum dilakukan evakuasi ke rumah sakit ataupun puskesmas terdekat,” katanya.
Selain memberikan pelatihan, lanjutnya, Jasa Raharja Pati juga memberikan bantuan alat P3K kepada para peserta PPGD, serta alat kesehatan penanganan gawat darurat kepada PSC Garda 119 Pati sebagai bentuk dukungan bagi PSC Pati untuk memberikan respon cepat di daerah rawan laka (black spot).
“Mengingat saat ini masih Pandemi Covid-19, maka demi memutus mata rantai Virus Corona, maka pelatihan tersebut dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat serta membatasi jumlah peserta ,” katanya.
(*).
Source Of Jasa Raharja Perwakilan Pati Gelar, Pelatihan Penanganan Gawat Darurat Korban Lakalantas From all source