Menghadapi Pandemi dengan Nilai Pancasila
DIANA RAHMA SUSANTI
MAHASISWA AKPER AL KAUTSAR TEMANGGUNG
Pancasila merupakan sebagai pandangan pedoman hidup warga Indonesia untuk menjalankan aktivitasnya sehari hari. Nilai luhur Pancasila merupakan rumusan yang dicita-citakan oleh penegak bangsa yang pantas menjadi filsafat bangsa dan menjadi dasar pembentukan peraturan perundangan indonesia agar tidak semata-mata menjadi omong kosong saja.
Ideologi bertentangan dengan pancasila dalam perkembangan globalisasi zaman yang mempengaruhi kehidupan bangsa indonesia. Negara indonesia mempercayakan rakyatnya untuk menjamin kesehatan rakyatnya.
Dalam kondisi saat ini bangsa di tuntut oleh nilai-nilai ideologi pancasila untuk mengatasi adanya pandemi pada tahun terakhir ini menjadi permasalahn global. Negara harus melakukan social distancing untuk mengurangi penyebaran virus. Wabah ini sedang berjalan dan belum memberitahu pertanda kapan pandemi ini akan berakhir.
Corona ini bukan hanya menjadi acaman bagi warga Indonesia, tapi juga seluruh dunia. Pemerintah menghimbau ke seluruh warga indonesia untuk mengurangi kegiatan diluar rumah demi menekan jumlah korban Corona virus supaya tidak bertambah.
Pancasila hadir menjadi kepribadian bangsa yang bahwa bangsa indonesia harus tetap bekerja sama dan bersatu. Wabah Corona ini adalah komitmen bersama bagi segenap warga Indonesia agar kita berupaya memulihkan keadaan tanah air demi mengarahkan aktivitas warga negara Kembali, sesudah berusaha menghadapi pandemi.
Pentingnya penerapan nilai pancasila untuk meyakinkan kepada masyarakat bahwa keluar rumah itu adalah untuk mencegah kontak fisik yang termasuk penerpaan dari nilai pancasila. Pancasila adalah dasar negara yang tidak bisa lepas dari aktivitas masyarakatnya karena nilai yang terkandung dalam sifat bangsa indonesia.
Penerapan dari sila ke lima pancasila adalah penting untuk mengahdapi wabah ini dibutuhkan kerja sama antara masyarakat dengan masyarakat menerapakan nilai pancasila untuk menghadapi pandemi Covid 19 dan berharap untuk meminimalis penyebaran virus dan mampu bersama sama melawan pandemi untuk negara indonesia agar terbebas dari Covid 19 ini.
Dalam sila ke-5 juga mengandung makna bahwa warga negara mendapat kesempatan untuk mempunyai akses berhubungan dengan bidang pembangunan ( Ekonomi, lingkungan, sosial, Kesehatan,dll) melalui prinsip kesejajaran untuk mendapat kehidupan yang layak.
(*).
Source Of Menghadapi Pandemi dengan Nilai Pancasila From all source