Seorang ABK Nelayan Juwana Alami Laka Kerja di Laut Kalimantan
JUWANA, LENSAPATI.COM
Seorang Anak Buah Kapal (ABK) nelayan Juwana mengalami kecelakaan kerja saat melaut perairan Muara Batua Prop. Kalimantan Selatan posisi : 04° 41′ 433″ BT dan 115° 25′ 486″ LS. Minggu, Juli 2022 sekira pukul 09.00 WIT.
Diketahui, korban adalah warga Desa Gajihan Gunungwungkal.
Kasatpolairud Polres Pati AKP Daffid Paradhi menuturkan bahwa saat itu, sekira pukul 09.00 WIT kapal sedang menangkap ikan di perairan Muara Batua Kalimantan Selatan, ketika itu korban bersama dengan Saksi I dan Saksi II sedang bekerja menarik tali jaring berkantong dengan menggerakkan gardan, tiba-tiba korban terpeleset sehingga jatuh kelaut, seketika Saksi II menghentikan laju kapal dan langsung turun kelaut untuk mencari keberadaan korban, setelah dilakukan pencarian korban berhasil ditemukan dan kemudian di bawa menuju keatas kapal dengan kondisi tidak sadarkan diri, setelah di berikan perawatan dengan nafas buatan tidak lama kemudian korban meninggal dunia.
Selanjutnya Nahkoda menghubungi pemilik kapal yang berada di Juwana dan langsung membawa kapal menuju Pelabuhan Perikanan Juwana.
Pada Rabu, 20 Juli 2022 sekira pukul 00.30 Wib kapal tersebut tiba di dermaga TPI Unit I Juwana selanjutnya Nahkoda langsung melaporkan kejadian dikantor Satpolairud Polres Pati di Juwana.
Bersama dengan Tim medis Puskesmas Juwana dan Tim INAFIS Polres Pati melakukan pemeriksaan Visum Et Repertum dan indentifikasi terhadap korban. Hasil pemeriksaan Visum Et Repertum dan identifikasi tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.
(*).
Berita Terkini Tentang Seorang ABK Nelayan Juwana Alami Laka Kerja di Laut KalimantanSebelumnya Sudah Tayang di LENSAPATI(*)com