Wabup Pati Hadiri HUT ke-19 KSH, Dukung Peningkatkan Layanan juga Beasiswa Kesehatan

Wabup Pati Hadiri HUT ke-19 KSH, Dukung Peningkatkan Layanan dan Beasiswa Kesehatan

Posted on

Wabup Pati Hadiri HUT ke-19 KSH, Dukung Peningkatkan Layanan dan Beasiswa Kesehatan

 

Wakil Bupati Pati, Risma Ardhi Chandra, menghadiri perayaan ulang tahun ke-19 Rumah Sakit Keluarga Sehat (KSH) pada Jumat (9/5), yang digelar di Aula Gedung Pertemuan RS KSH. Acara tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Pati, Ketua TP PKK Ny. Atik Sudewo, Direktur Utama KSH dr. Benny Purwanto beserta seluruh manajemen, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala DPU, pimpinan OPD lainnya, serta para stakeholder dan tamu undangan.

 

Dalam sambutannya, Wabup menegaskan pentingnya peran KSH sebagai mitra strategis dalam pelayanan kesehatan di Kabupaten Pati. Ia juga menyampaikan komitmen Bupati Sudewo yang sangat fokus pada peningkatan layanan kesehatan, salah satunya melalui transformasi RSUD Soewondo dan kemitraan aktif dengan KSH.

 

“Bupati Sudewo sangat konsen terhadap pelayanan kesehatan. Kemitraan dengan KSH ini bukan semata urusan formal, tapi agar masyarakat Pati benar-benar mendapatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas,” ujar Wabup.

 

Ia juga mengapresiasi kontribusi KSH dalam mendukung berbagai program Pemerintah Kabupaten Pati, termasuk pemberian beasiswa untuk masyarakat kurang mampu. “Terima kasih kepada KSH atas support-nya, terutama dalam program beasiswa pendidikan yang sangat berarti bagi masyarakat,” imbuhnya.

 

Sementara itu, Direktur Utama PT KSH Sejahtera, dr. Benny Purwanto, menyampaikan bahwa tema ulang tahun ke-19 kali ini adalah “19’Ve My Personal Best Care”, sebagai wujud peningkatan pelayanan kesehatan personal yang lebih baik dan humanis.

 

“Visi kami sejalan dengan Bupati dan Wabup Pati, yakni mewujudkan masyarakat adil dan makmur dengan SDM yang unggul dan sehat. Pendidikan penting, tapi harus ditopang oleh kesehatan yang prima. Di sinilah KSH berperan,” jelas dr. Benny.

Baca Juga  Tilang Elektronik Disebut Kurangi Kesadaran Bayar Pajak

 

Ia juga mengumumkan komitmen KSH untuk mendukung program-program prioritas daerah, salah satunya melalui penyediaan beasiswa bagi pelajar berprestasi yang kurang mampu. Tak hanya itu, KSH juga membentuk Pengurus Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kabupaten Pati.

 

“YKI ini nantinya akan membantu pasien kanker dan keluarganya, baik secara layanan, pendampingan, maupun edukasi tentang deteksi dini kanker, semua akan terpusat di KSH,” tutupnya.