web stats

Jaga Kekompakan, Ansor Banser Margoyoso Dapat Nasihat dari Para Kyai

Jaga Kekompakan, Ansor Banser Margoyoso Dapat Nasihat dari Para Kyai

Penulis : Imam Muhlis Ali

Margoyoso, Pati-08/05/2022
Masih dalam suasana idul fitri atau yang lebih di kenal dengan lebaran, seperti umumnya masyarakat umat islam saling bersilaturahmi dengan cara mengunjungi ke rumah-rumah. Mulai dari per individu maupun secara kelompok.

Tidak terkecuali dengan organisasi islam Ansor dan Banser Nahdlatul Ulama’. Tergabung dalam Pengurus Anak Cabang Gerakan  Pemuda Ansor Kecamatan Margoyoso Kabupaten Pati, mereka melaksanakan silaturahmi ke Kyai atau ulama’ Kajen dan sekitarnya.

Ketua Ansor Kecamatan Margoyoso, Sahabat Ustadz H.Taufiq Zubaidi memimpin  kunjungan ke ‘ndalem’ para Kyai sepuh. Dengan berseragam Ansor dan jaket Banser dengan bawahan sarung, mereka kompak ‘sowan’ ke Pengurus MWC NU Margoyoso. Di antaranya KH. Suhaili Ya’kub selaku Ketua Syuriyah MWC dan KH. Samu’in Wage selaku Ketua Tanfidziyah MWC.

Selanjutnya mereka melanjutkan ke ‘ndalem’ KH. Mujiburrohman Ma’mun Kajen dan Kyai Akhyar Waturoyo. Kemudian silaturahmi ke Sahabat Itqonul Khakim Kajen selaku Ketua PC. GP. Ansor Kabupaten  Pati.  Sowan-sowan ke Kyai di lanjutkan setelah isya’ untuk langsung menuju ke ‘ndalem’ KH. Ahmad Nadhif Abdul Mudjib Tayu.

Sebelumnya pada hari Kamis sudah ‘sowan’ ke KH. Zaky Fu’ad Abdillah dan KH. Mu’adz Thohir Kajen.

Sesuai tujuan awal ‘sowan’ lebaran ini yakni bersilaturahmi sekaligus minta do’a ‘pangestu’ dari para Kyai dan pengurus NU.

KH. Suhaili Ya’kub memberikan nasihat agar Ansor-Banser selalu kompak dalam menjalankan khidmahnya pada NU dan bangsa. “Kompaklah dalam perjuangan kalian”, tutur Kyai sepuh Kajen ini.

Sementara itu ketua tanfidziyah MWC NU Margoyoso, KH. Samu’in Wage secara jelas memberi arahan agar kita dalam berkhidmah di NU, jangan menjual nama NU. “Mari kita bekerja dan berkarya untuk kemaslahatan masyarakat. Teruslah memberi kemanfaatan yang banyak bagi masyarakat”, tutur Kyai yang selalu enerjik ini.

*Anggota pengurus PAC. GP. Ansor Margoyoso

Berita Viral Berjudul Jaga Kekompakan, Ansor Banser Margoyoso Dapat Nasihat dari Para KyaiSebelumnya Sudah Tayang di LENSAPATI(*)com


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *