GEMBONG, PATINEWS.COM
Berlangsungnya pameran dan kontes bonsai yang diadakan Komunitas Bonggol yang berlokasi di lapangan Desa Gembong Kecamatan Gembong Kabupaten Pati turut andil dalam peningkatan perekonomian masyarakat. Pameran yang berlangsung dari tanggal 9 sampai 16 Desember ini diikuti kurang lebih 721 pohon bonsai. Minggu (12/12).
Hal ini terbukti dengan habisnya stand yang berada di sekitar pameran. Ada beberapa stand yang disiapkan oleh panitia yang dipakai oleh beberapa wira usaha. Salah satunya adalah stand Jangkung Bonsai yang menyediakan pohon jenis Cemara Udang (Casuarina equisetifolia).
Kang Heyex pemilik stand ini mengatakan bahwa dengan adanya pameran ini bisa memperkenalkan jenis tanaman cemara udang untuk dibuat taman.
” Dengan ukuran bervariasi kita menyiapkan bibit cemara ini untuk melayani pembuatan taman,” ungkap Kang Heyex.
Ada beberapa jenis cemara akan tetapi Jangkung Bonsai yang punya basecamp di Kayen Pati ini lebih mengutamakan jenis cemara udang sebagai bahannya.
” Kami menyiapkan bahan taman ini untuk pembeli sampai tumbuh, apabila dalam perawatan nantinya kering kami siap mengganti,” tambahnya.
Bagi yang membutuhkan bibit cemara udang bisa langsung datang di kontes bonsai Gembong atau bisa langsung ke basecamp Jangkung Bonsai di wilayah Kayen.
Source Of Jangkung Bonsai Spesialis Cemara Udang From all source