Vaksinasi untuk PTM yang Kondusif, Aman, dan Nyaman

1 min read

Vaksinasi untuk PTM yang Kondusif, Aman, dan Nyaman

Pati – PATINEWS.COM,

MTs Salafiyah Kajen, baru-baru ini kembali menyelenggarakan vaksinasi kepada peserta didiknya. Dari jumlah keseluruhan 1315, pada tahap sebelumnya 1074 peserta didik sudah tervaksin. Kali ini diikuti 270 peserta didik, sisanya tinggal 67 peserta didik yang belum melaksanakan vaksinasi sebab tidak lolos dalam screening kesehatan,

Kegiatan vaksinasi ini bekerjasama dengan beberapa pihak. Diantaranya, Polri dan TNI yang telah diprogramkan oleh Forum Komunikasi Pengasuh Pondok Pesantren Kajen (FKPPK), dan pada waktu yang berbeda melaksanakan vaksinasi bekerjasama dengan Puskesmas I Margoyoso.

Kegiatan vaksinasi bekerjasama dengan TNI dan Polri dilaksanakan tanggal 20 dan 21 September 2021 dosis pertama, sedangkan dosis kedua dilaksanakan pada tanggal 8 dan 9 November 2021. Kemudian dari Puskesmas I Margoyoso dosis pertama pada tanggal 11 November 2021, dosis kedua tanggal 6 Desember 2021 lalu.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan Ade Irma Widodo mengatakan, bahwa pelaksanaan vaksinasi untuk peserta didik MTs Salafiyah dilaksanakan dua gelombang bekerjasama dengan pihak yang berbeda.

“Jenis vaksin dari TNI dan Polri mengunakan vaksin Sinovac sedangkan Puskesmas I Margoyoso menggunakan vaksin Pfizer. Semua kerjasama kami terima untuk kesuksesan vaksinasi seluruh peserta didik MTs Salafiyah.”, bebernya.

“Peserta didik yang belum tervaksin, sebab kondisinya kurang begitu sehat dan tidak lolos dalam screening kesehatan kami himbau saat sudah benar-benar sehat untuk segera melaksanakan vaksinasi di Puskesmas setempat,” imbuhnya.

Kepala MTs Salafiyah Ahmad Ruman Masyfu’ saat dikonfirmasi via WhatsApp Kamis (08/12) mengungkapkan bahwa kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan dalam rangka menyukseskan program pemerintah. “Kegiatan ini juga sebagai upaya untuk terlaksananya PTM yang kondusif, aman, dan nyaman. Jika semua civitas akademik madrasah sudah tervaksin, maka tidak ada kecemasan untuk menghadapi PTM ke depan. Sehingga kegiatan pendidikan dapat berjalan dengan maksimal”, terangnya.

(*).

Source Of Vaksinasi untuk PTM yang Kondusif, Aman, dan Nyaman From all source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *